Cara Menanam Jagung Agar Hasil Panen Maksimal

Ilustrasi Cara Menanam Jagung. Foto: Pexels/mali maeder.

Cara Menanam Jagung Agar Hasil Panen Maksimal – Cara menanam jagung sendiri sebenarnya cukup mudah dilakukan. Meskipun begitu, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan supaya hasilnya maksimal.

Mengutip dari situs bonnieplants.com, tanaman jagung membutuhkan banyak ruang karena dua alasan, yaitu karena membutuhkan banyak nutrisi dari tanah dan karena diserbuki oleh angin.

Syarat Menanam Jagung yang Harus Dipenuhi

Ilustrasi Cara Menanam Jagung. Foto: Pexels/Michael Fischer.

Selain cara menanam jagung yang harus benar, cara perawatan jagung juga harus dipahami dengan baik agar mendapatkan hasil panen yang berkualitas.
Syarat-syarat yang harus dipenuhi agar hasil panen jagung bisa maksimal, di antaranya:
  • Area penanaman memiliki curah hujan ideal.
  • Area penanaman bersuhu 21-34 derajat Celcius.
  • Memperoleh paparan sinar matahari secara langsung (minimal 8 jam per hari).
  • Memiliki tekstur tanah yang gembur.
  • Tanah memiliki kandungan unsur hara yang cukup.
  • pH tanah 5,5 hingga 7,5.
  • Kemiringan tanah kurang dari 8%.
  • Punya ketersediaan air yang cukup.

Cara Menanam Jagung dengan Benar

Perlu kamu ketahui, waktu yang paling tepat untuk menanam jagung di Indonesia berkisar antara bulan Mei hingga Juli. Pada bulan-bulan tersebut biasanya curah hujan tidak terlalu tinggi, sehingga cocok untuk memulai budidaya jagung.

Selain memperhatikan waktu tanam, menanam jagung juga harus dilakukan dengan tepat agar mendapat hasil yang maksimal. Berikut ini langkah-langkah menanam jagung dengan benar:
  • Buat bedengan pada lahan (tanah yang ditinggikan untuk tempat benih), beri jarak 100 cm x 40 cm.
  • Kemudian, tanam benih jagung pada kedalaman 3 hingga 5 cm.
  • Setiap lubang sebaiknya diisi 2 biji jagung.
  • Tutup kembali lubang memakai tanah dan kompos.
  • Ulang langkah serupa pada lubang selanjutnya.
  • Pastikan jarak tanam antara satu lubang dengan yang lain berkisar antara 60-75 cm.
  • Siram dengan air agar kelembapan tanah terjaga.
Cara menanam jagung di atas terlihat sederhana. Namun, pastikan kamu melakukan langkah-langkah di atas dengan benar agar hasil panennya nanti memuaskan.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top